Tuesday, July 1, 2008

About Secangkir Teh - situs Buddhist

Selamat datang di Secangkir Teh . Com

Setiap hari sebelum melaksanakan kegiatan sehari - hari kita tidak lupa untuk meminum secangkir teh. Dalam kegiatan padat dan penuh aktifitas, tentunya secangkir teh memberikan kesegaran tersendiri. Selepas dari kegiatan sehari - hari kita merasa lelah. Tapi dengan meminum secangkir teh membantu menyegarkan diri. Begitu pula halnya bila kedatangan tamu atau kerabat. Tidak lupa kita menyuguhkan secangkir teh. Akhirnya sebelum kita tidur tentunya tidaklah lupa untuk membaca www.secangkirteh.com.

Di dalam wadah secangkir teh ini anda bebas mengekspresikan diri anda. Selain itu anda juga dapat berbagi kesenangan, mendiskusikan masalah, berbicara tentang Dhamma, bermeditasi, dan bertanya jawab dalam hal apa saja bersama rekan - rekan se Dhamma.

Bahkan untuk rekan - rekan se Dhamma dari aliran manapun, baik Tantrayana, Theravada, Mahayana, Tri Dharma, Zen, Taoism, Kong Hu Chu, dan Maitreya silahkan bergabung disini. Dan tentunya juga silahkan bergabung bagi mereka yang ingin mengenal ajaran buddhist.

Secangkir Teh dot com merupakan komunitas Buddhist se Indonesia yang mana bisa saling berbagi atau sharing pengalamannya. Secangkirteh.com tidak terbatas pada penganut Buddhist saja, tapi pada semua umat beragama apapun dipersilahkan untuk mengunjingi secangkirteh.com. Selain itu, di dalam secangkirteh.com ini terdapat Forum Komunitas untuk mereka berekspresi. Dan juga Online Chat Live Conference untuk bertemu sesama anggota agar bisa mengenal lebih dekat. Dengan kata lain inti dari secangkirteh.com adalah keakraban, kebersamaan, dan kerukunan sesama manusia.

Why bernama secangkirteh.com? Karena secangkirteh diambil dari ajaran Zen yang mana diharapkan kita bisa menyuguhkan sesuatu untuk memberikan penyegaran. Sebab di dalam secangkirteh.com diharapkan kita bisa rileks, tenang, menjadi lebih bijaksana, serta lebih terbuka wawasan kita.

PS : secangkirteh.com merupakan bentuk perbaikan dari Buddhism Indonesia - Friendster Group. Mengingat komunitas di BI yang mengeluh soal errornya FS dan kalau malam mau Online buddhist Conference sering DC tidak jelas maka situs ini dibentuk. Dengan kata lain bukan tandingan BI Forum - FS. Terima kasih atas pengertiannya

May all beings be happy / Om Mane Padme Hung